Tulungagung Kota BERSINAR
Hai teman-teman, kalian tau nggag dimana sih letak kota
Tulungagung ini?? Tulungagung itu ada di Provinsi Jawa Timur tepatnya terletak
di 154 km barat daya Kota Surabaya dan sebelah selatan dari Kota Kediri.
Tulungagung itu kota yang saangaaaatt bersih dan indah, karena itulah
Tulungagung di sebut kota BERSINAR (Bersih Indah dan Menarik) . Banyak tempat
wisata yang menarik untuk di kunjungi. Diantaranya :
- Pantai Lumbung, pantai ini
terletak di Pucanglaban, Tulungagung. Pantai nya sangat terawat looh, bagi
yang suka pantai monggo datang ke Tulungagung, di pantai Lumbung. Di jamin
nggag rugi deh ;)
- Candi Sanggrahan, candi ini terletak di desa
Sanggrahan, Kecamatan Boyolangu, Tulungagung. Aku pernah main ke sini
teman-teman. Candi ini terdiri dari tumpukan bata-bata gitu. Kita bisa
berkunjung ke candi ini tanpa di pungut biaya, alias GRATIS. Ya untuk
tambah-tambah koleksi foto. heheh
- Air Terjun Lawean, air
terjun ini terletak di Kecamatan Sendang dan +- 25 Km dari pusat Kota. Aku
pernah berkunjung ke air terjun ini teman. Medan yang harus kita lalui untuk
menuju ke sana sangat menantang bingit. Kita melewati 7 anak sungai dan jalan
kayak orang mendaki gunung gitu deh. Walaupun capek, kalo udah liat air
terjunnya capeknya langsung hilang. Subhanallah airnya seger banget dan
pemandangannya indah banget.
- Bendungan Wonorejo,
Bendungan ini terletak di Desa Wonorejo, Kecamatan Pagerwojo, Tulungagung. Dan
bendungan ini adalah bendungan terbesar yang ada di Indonesia, yaitu bisa
menampung 122 juta meter kuibik. Keren kaaan !! Bendungan ini digunakan
masyarakat Tulungagung untuk tempat wisata, pusat tenaga listrik, dan pencegah
banjir untuk Kota Tulungagung.
Itulah beberapa tempat wisata yang ada di Tulungagung. Sebenarnya masih banyak sih yang belum aku sebutin hehe.. InsyaAllah aku tambahin deh buat temen-temen tentang wisata yang ada di Tulungagung. Sampai ketemu di coretanku selanjutnyaaaaa ... :)
18 Februari 2019 pukul 07.30
Artikel bagus kak. Jika kakak ingin membeli mobil untuk area tulungagng,kediri,trenggalek dan blitar bisa wa kami 0882 2628 3475